Google Rilis WearOS 5.0 Developer Preview, Menjanjikan Fitur Keren ini

Jauhari

0 Comment

Link

Menarik ini, Google Rilis WearOS 5.0 Developer Preview, Menjanjikan Fitur Keren ini. Yaa Google akhirnya rilis update WearOS dan siap menghadirkan WearOS 5.0, saat ini Developer Preview sudah tersedia dan bisa dicoba para pengembang untuk menyimak fitur2 barunya di WearOS 5.0 tersebut.

Padahal di Luar sana, WearOS yang tersebar masih make WearOS 3.5 dan seperti biasa, pabrikan itu urusan Smartwatch dan Sejenisnya bukan yang hobby memberikan update Sofware nya.. Mereka lebih seneng dengan menghadirkan Hardware baru setiap tahun. Jarang sekali ada update frontal. Kebanyakan hanya perbaikan bugs dan sejenisnya.

Mungkin saat ini hanya Apple perusahaan yang sangat universal dukungan terhadap produk2nya. Baik itu Lini Smartphone dan Tablet dengan iOS nya, di PC dan Laptop dengan MacOS nya dan di Lini Smartwatch dengan WatchOS nya. Device lama di hardware2 buatan Apple ini masih rutin dan selalu mendapatkan pembaharuan jika memang hardwarenya masih mendukungnya. Dan kerennya Apple, update itu SERENTAK, tidak menye2 mulai dari Hardware terbaru baru kemudian hardware2 lama.

Perusahaan sekelas SAMSUNG saja tidak bisa menghadirkan update serentak. Kasih dulu di Kelas S yang rilis terakhir baru kemudian kelas S lainnya menyusul dan nggak ada ETA.

Google sudah mulai bagus dengan Update menyeluruh jika di Keluarga Pixel, walaupun juga dukungannya nggak selama Produk2 Apple tapi wis lumayan.

Kembali ke WearOS ini. salah satu FOKUS utama dari Google adalah meningkatkan Performa dari Baterainya. Dan tentu saja dengan membawa perbaikan perfoma dibandingkan WearOS 4 yang rilis sebelumnya. Selain itu kinerja aplikasi Workout Tracking juga dibuat lebih efisien, Menurut Catatan dari Google, misalnya untukl Tracking Lari Marathon akan menggunakan Daya lebih sedikit hingga 20% dibandingkan di WearOS 4.0

Dari Sisi Watch Face juga ada perbaikan sana sini. Dan berikut beberapa Gambar dari Watch Face nya

Watch Face akan di optimasi di WearOS 5.0

Watch Face atau tampilan jam juga dibuat seefisien mungkin, Developer juga diberikan kemudahan untuk membuat Tampilan lebih bagus dengan menggunakan data-data external seperti aktifitas dan juga data-data lainnya termasuk data cuaca.

image 12

Ya semua masih dalam kerangka Developer Preview, semoga kedepannya semakin banyak fitur2 yang ditambahkan, semoga ini jadi Tandem yang bagus dengan Pixel 8a yang rilis beberapa waktu yang lalu

Share:

Related Post

Leave a Comment