Mengaktifkan Dark Mode di Google Chrome merupakan salah satu cara berselancar dengan nyaman di dunia internet terutama saat malam hari. Dengan mengaktifkan fitur ini, tidak akan membuat mata cepat lelah karena adanya pantulan cahaya yang ditimbulkan oleh perangkat komputer atau laptop.
Google Chrome merupakan sebuah peramban web yang dimiliki dan dikembangkan oleh Google dengan menggunakan mesin rendering WebKit. Aplikasi versi beta untuk Windows sudah diluncurkan pada 2 September 2008 silam yang hadir langsung dalam 43 bahasa dan sekarang sudah sampai pada versi 83.0.4103.97.
Kini, Google Chrome semakin mengembangkan fitur-fiturnya, salah satunya dengan menghadirkan fitur Dark Mode untuk lebih membuat pengguna semakin nyaman, terutama dalam berselancar di internet dalam ruangan yang minim cahaya.
Fitur Dark Mode atau Mode Gelap sendiri adalah mengubah warna pada latar belakang aplikasi atau situs menjadi gelap atau kelabu. Mode gelap dianggap lebih ramah pada mata pengguna dan dapat membuat daya tahan baterai perangkat jadi lebih lama karena lebih minim daya.
Lantas, apakah kamu tahu bagaimana cara mengaktifkan Dark Mode ini? Jika sebagian kamu masih belum tahu, kami akan berikan langkah-langkahnya di bawah ini secara detail.
Langkah-Langkah Mengaktifkan Dark Mode di Google Chrome Pada Semua Situs
- Buka browser Google Chrome.
- kemudian ketikkan alamat chrome://flags/ di kolom URL.
- Pada kolom pencarian ketikkkan “dark mode“, maka akan muncul 2 pilihan, silahkan kamu pilih Force Dark Mode for Web Contents.
- Lalu buka menu drop down, pilih opsi Enabled dan muat ulang halaman dengan klik opsi Relaunch yang muncul pada bagian bawah kanan browser.
Maka Google Chrome akan berubah menjadi gelap, terlebih pada semua situs yang kamu buka walaupun situs tersebut tidak menerapkan tema gelap.
Sebelum Menerapkan Fitur Dark Mode
Sesudah Menerapkan Fitur Dark Mode
Jadi, itulah cara untuk mengaktifkan fitur Dark Mode di Google Chrome pada semua situs/website tanpa terkecuali. Semoga tulisan ini bisa memberikan manfaat untuk kamu.
Leave a Comment