Lebih dari 100.000 Situs Terinfeksi SoakSoak Malware

Herman Santoni

0 Comment

Link
Malware SoakSoak, Wordpress, Plug-in

Sebuah laporan yang mengejutkan dalam minggu ini tentang situs – situs yang menggunakan wordpress sebagai engine mereka, Mengapa?. Sebuah malware misterius asal rusia di laporkan menginfeksi lebih dari 100.000 situs – situs wordpress. Dan juga dilaporkan jika telah melakukan pemblokiran terhadap lebih dari 11.000 domain untuk mencegah dari kerusakan – kerusakan yang disebabkan oleh situs – situs yang terinfeksi tersebut. Dan hingga kini belum jelas siapa yang mengembangkan malware tersebut serta apa tujuan diciptakannya malware yang dikenal dengan nama SoakSoak tersebut.

Malware SoakSoak, WordPress, Plug-in
Malware SoakSoak

Tujuan diciptakannya malware SoakSoak masih diteliti, apakah bermaksud mencuri data atau sesuatu yang lebih “Berbahaya” lagi. Sebuah perusahaan keamanan – Sucuri kini telah meneliti malware tersebut. Tidak bisa kita bayangkan jika wordpress sebagai salah satu engine yang yang begitu terkenal dan kini digunakan lebih dari 70 juta website terinfeksi oleh Malware. Konon SoakSoak ini menggunakan kerentanan dalam slideshow plug-in yang disebut Slider Revolution. Masalahnya adalah bahwa versi plug-in lama masih ini dibundel dengan tema WordPress, sehingga banyak situs yang masih menggunakan versi yang salah.Para peneliti di Sucuri memperingatkan bahwa sulit untuk benar-benar memberantas malware ini, dikarenakan tidak semua pemilik situs tidak tahu keberadaan malware tersebut, dan juga untuk menghilangkannya pemilik harus menghapus kode -kode berbahaya tersebut dan tidak semua pemilik situs paham akan tersebut. Atau mereka dapat mengihilangkan malware terseut dengan cara memperbarui plug-in dengan versi premium. Namun jika plug-in yang ada merupakan bagian dari tema yang sedang kita gunakan, ini tidak bisa kita hilangkan dengan proses update, dan cara menghilangkannya adalah dengan memperbarui secara manual jika kita memilih tidak ingin mengganti tema yang sedang kita gunakan saat ini.Source Image : Techworm.com

Share:

Related Post

Leave a Comment