Wow sepertinya Album Kedelapan Sheila On 7 Musim Yang Baik ini memang sangat dinanti-nanti Penggemarnya, ini terlihat dari salah satu Retail Musik Online punya Apple, iTunes Store ini. Album Musim Yang Baik Sheila On 7 sukses menjadi Jawara Awal Desember ini.
Album Musim Yang Baik Sheila On 7 ini mengungguli punya Christmas (Deluxe Special Edition) Michael Bublé, Merry Christmas (Various Artist), That’s Christmas To Me dari Pentatonix, 1989 milik Taylor Swift dan lain sebagainya.
Sebuah Come Back yang lumayan berhasil bagi Sheila On 7. Album Kedelapan ini juga jadi Album Perpisahan Sheila On 7 dengan Sony Music Indonesia, karena inilah album kontrak terakhir dengan Major Label itu. Konon setelah ini Sheila On 7 akan menempuh Jalur Indie untuk memasarkan lagu maupun albumnya.
Leave a Comment