Cara Mudah Share Screen Saat Melakukan Panggilan Video di Telegram

Jauhari

0 Comment

Link
Cara Share Screen Pada Telegram

Share Screen pada Telegram merupakan sebuah fitur yang baru saja rilis. Fitur ini tidak secara keseluruhan dapat pengguna gunakan. Untuk sekarang ini, saat berita ini rilis, fitur ini baru dapat Anda gunakan bagi pengguna iPhone maupun Mac.

Cara Share Screen Pada Telegram
Cara Share Screen Pada Telegram – source

Dengan pembaruan besar ini, Telegram mulai menunjukkan dirinya bahwa aplikasi ini tidak hanya sebatas pada Pesan Instan pribadi seperti WhatsApp, Signal, dll. Kini Telegram hadir layaknya sebuah aplikasi yang tengah populer selama masa pandemi seperti Zoom, dan Microsoft Teams. Pembaruan terbaru menambahkan dukungan Share Screen (berbagi layar) saat dalam panggilan video grup hingga 1.000 peserta.

Tidak hanya itu saja, sebagai Host atau Admin, Anda juga bisa membagikan layar saat melakukan panggilan grup. Nah, berikut ini cara mudah berbagi layar (Share Screen) menggunakan aplikasi Telegram pada iPhone dan Mac Anda.

Cara Berbagi Layar (Share Screen) Pada Aplikasi Telegram

Salah satu hal terbaik dari Telegram adalah perusahaan tidak memprioritaskan satu platform di atas yang lain. Namun begitu, Telegram dapat menjadi pilihan ideal bagi seseorang yang mencari solusi lintas platform asli yang lengkap untuk memenuhi kebutuhan panggilan suara dan video grup mereka.

Dalam panduan ini, penulis akan menggunakan perangkat Apple untuk menampilkan cara berbagi layar dalam panggilan grup Telegram. Sebelum memulai, pastikan Anda menggunakan aplikasi versi terbaru dari App Store dan Mac App Store. Jika tidak, Anda tidak akan melihat fungsi Share Screen selama panggilan video berlangsung.

#1 Cara Share Screen Saat Panggilan Video Pribadi Pada Telegram iPhone

  1. Buka aplikasi Telegram pada iPhone Anda. Lalu pilih obrolan mana saja untuk memulai melakukan panggilan video.
  2. Ketuk nama profil pada bagian atas, kemudian pilih Video dari opsi yang muncul.
  3. Mulai panggilan video. Sayangnya, opsi Bagikan Layar tersembunyi pada bagian bawah menu Kamera.
  4. Untuk melakukan share screen, ketuk ikon kamera pada bagian bawah dan matikan kamera. Coba nyalakan lagi dan Telegram akan meminta Anda untuk memilih Kamera Belakang, Kamera Depan, atau Layar Ponsel.
  5. Pilih layar Telepon dan tekan Lanjutkan, lalu pilih Mulai Siaran dan tunggu timer.

Setelah beberapa saat, penerima akan dapat melihat layar Anda saat melakukan panggilan. Berbagi layar dalam obrolan satu lawan satu adalah hal standar. Telegram terus maju dan memungkinkan pengguna untuk berbagi layar selama panggilan video grup juga.

#2 Cara Share Screen Panggilan Video Grup

  1. Buka obrolan grup pada aplikasi Telegram iPhone Anda. Lalu ketuk nama grup pada bagian atas.
  2. Dari menu info grup, pilih Obrolan Suara, kemudian tunggu orang lain untuk bergabung dengan panggilan. Anda akan melihat peserta pada bagian atas dan fungsi panggilan video lainnya pada bagian bawah.
  3. Ketuk Video pada bagian bawah dan pilih Layar Telepon dari opsi yang ada, lalu Lanjutkan.
  4. Dalam beberapa detik, semua orang dalam panggilan grup Anda akan dapat melihat konten pada layar Anda.

Bagian baiknya adalah orang lain termasuk 30 pengguna pertama yang bergabung dengan panggilan video grup juga dapat membagikan layar mereka selama panggilan. Telegram mengatakan mereka akan segera meningkatkan batas pengguna dalam pembaruan mendatang.

Semoga tulisan ini bisa bermanfaat untuk Anda.

Share:

Related Post

Leave a Comment