Private Lives atau juga dikenal dengan judul Private Life (사생활) menjadi drama selanjutnya yang akan tayang memenuhi layar kaca anda. Drama yang dibintangi oleh Go Gyung Pyo, Seohyun (SNSD), Kim Hyo Jin dan Kim Young Min ini yang rencananya akan mulai tayang 16 September 2020 – 05 November 2020 setiap hari Rabu dan Kamis pukul 21:30 (KST) di jTBC.
Drama dengan genre unik ini menggabungkan 2 genre bertentangan yakni Crime dan Romantis. Selain itu, drama yang rencananya akan tayang paruh akhir 2020 ini memasangkan pemeran utama yang tidak disangka-sangka penggemar. Yakni Go Gyung Pyo dan Seohyun (SNSD). Sedangkan Kim Hyo Jin sendiri diketahui sebagai second-lead wanita. Ketiganya diprediksi akan terlibat cinta segitiga.
Secara garis besar drama ini menceritakan tentang seorang penipu cantik dengan penampilan manis dan lugu bernama Cha Joo Eun yang terpaksa menipu untuk bisa bertahan hidup di Korea Selatan. Namun salah satu aksi penipuannya, Cha Joo Eun tanpa sengaja terlibat dalam penipuan skala nasional dan bersaing melawan seluruh perusahaan besar.
Karakter Cha Joo Eun sendiri akan diperankan oleh Seohyun (SNSD). Ia dikonfirmasi memerankan karakter utama wanita setelah sebelumnya membintangi drama seri pendek “Hi, Dracula“. Ia akan beradu akting dengan aktor Go Gyung Pyo. Ini kali pertamanya Go Gyung Pyo bermain drama Korea setelah menyelesaikan wajib militernya pada bulan Januari kemarin.
Go Gyung Pyo akan memerankan karakter Lee Jung Hwan, seorang pria misterius yang mendekati Cha Joo Eun. Dalam usahanya mendekati Cha Joo Eun, Lee Jung Hwan berpura-pura menjadi seorang ketua development team di perusahaan SL Electronics. Lee Jung Hwan diprediksi akan terlibat cinta segitiga dengan Cha Joo Eun dan Jung Bok Gi.
Jung Bok Gi (Kim Hyo Jin) merupakan seorang penipu seperti hal nya Cha Joo Eun. Bedanya, nama besar Jung Bok Gi sebagai penipu sudah diakui. Dia membangun reputasi dan nama besar dalam dunia ini dengan menipu penipu lainnya. Setelah melakukan penipuan terhadap keluarga Cha Joo Eun di masa lalu, Jung Bok Gi pergi ke China dan keberadaannya tidak diketahui sejak saat itu.
Poster Pemeran K-Drama Private Lives
Detail K-Drama Private Lives
Judul : Private Lives
Judul Lain : Private Life
Hangul : 사생활
Genre : Crime, Romance
Sutradara : Nam Gun
Penulis Naskah : Yoo Sung Yeol
Episode : 16 (Akan Dikonfirmasi)
Jaringan Siaran : jTBC
Periode Penyiaran : 16 September 2020 – 05 November
Runtime : Rabu & Kamis 21:30 (KST)
Bahasa : Korea
Negara : Korea Selatan
Profil Lengkap Pemeran K-Drama Private Lives
Pemeran Utama
Go Gyung Pyo sebagai Lee Jung Hwan
Seohyun sebagai Cha Joo Eun
Kim Hyo Jin sebagai Jung Bok Ki
Kim Young Min sebagai Kim Jae Wook
Pemain Pendukung
Park Sung Geun sebagai Cha Hyun Tae
Song Sun Mi sebagai Kim Mi Sook
Tae Won Suk sebagai Han Son
Lee Hak Joo sebagai Kim Myung Hyun
Jang Jin Hee sebagai Min Jung
Yoon Sa Bong sebagai Yang In Sook
Kim Ba Da sebagai Woo Suk Ho
Cha Soo Yeon sebagai Oh Hyun Kyung
Kim Seo Won sebagai Presiden Nam
Yoon Jung Hoon sebagai Park Kyung Sup
Kwak Min Ho sebagai Min Kyoo
Han Kyu Won sebagai Kepala Taman
Yoo Hee Je
Kim Min Sang
Leave a Comment