BIGBANG akan Tampil di Acara Inkigayo SBS untuk “Comeback” – Grup KPop BIGBANG akan “Comeback” Melalui Penampilan di “Inkigayo” SBS pada 18 Desember 2016. Hal ini diketahui dari Star News yang pada 09 Desember lalu merilis laporan eksklusif yang menyatakan bahwa pertunjukkan “comeback” BIGBANG akan dilaksanakan di Acara Inkigayo SBS.
BIGBANG akan Tampil di Acara Inkigayo SBS untuk “Comeback”
Menurut sumber Star News, ini diputuskan jika Grup KPop tersebut akan tampil di Inkigayo pada Episode 18 Desember 2016. Selanjutnya, BIGBANG akan menampilkan dua lagu terbaru mereka yaitu “FXXK IT” yang merupakan lagu hip hop tempo sedang dan “LAST DANCE,” lagu R&B yang pelan.
Setelah penampilan mereka di Inkigayo, BIGBANG direncanakan akan tampil juga di MBC untuk acara “Infinite Challenge” dan “Radio Star.” Mereka juga mengkonfirmasi penampilan mereka untuk acara “the 2016 SBS Gayo Daejun” pada 26 Desember 2016 mendatang.
Leave a Comment