Cara Mudah Mengambil Screenshot Satu Halaman Penuh Pada Google Chrome

Jauhari

0 Comment

Link
Screenshot Satu Halaman Pada Google Chrome

Mengambil screenshot merupakan hal yang paling mudah. Akan tetapi tahukan Anda bagaimana jika ingin mengambil screenshot tersebut pada satu halaman penuh, bukan hanya satu layar saja. Nah, ternyata Google Chrome mampu menjawab semua permasalahan tersebut. Baik dengan menggunakan ekstensi khusu atau bisa juga tanpa menggunakan ekstensi.

Screenshot Satu Halaman Pada Google Chrome
Screenshot Satu Halaman Pada Google Chrome

image source

Google Chrome memiliki kaya fitur tersembunyi yang tersimpan dalam browser tersebut. Sebuah fitur yang memungkinkan Anda mengambil tangkapan layar dalam satu halaman berukuran penuh dari laman web mana pun yang Anda inginkan. Fitur ini menangkap keseluruhan halaman, mirip dengan screenshot bergulir, namun dalam hal ini Google bisa melakukannya tanpa menggunakan ekstensi pihak ketiga. Untuk itu agar tidak penasaran, berikut ini penulis berikan beberapa langkah mengambil screenshot dalam satu halaman penuh.

Cara Mudah Mengambil Screenshot Satu Halaman Penuh Pada Google Chrome Tanpa Ekstensi

  1. Untuk memulainya, Anda perlu membuka browser Google Chrome. Setelah itu, Anda buka web yang ingin Anda lakukan screenshot.
  2. Pada halaman yang sudah terbuka, silahkan masuk pada pengaturan dengan mengklik tiga titik pada pojok kanan atas, arahkan ke “More tools“, lalu klik “Developer tools“.
  3. Atau Anda dapat membuka pengaturan tersebut dengan menekan Ctrl + Shift + I pada Windows atau Command + Shift + I pada Mac untuk membuka panel “More tools“.
  4. Pada bagian pojok kanan atas panel, klik ikon tiga titik, lalu klik “Run command“. Atau, tekan Ctrl + Shift + P pada Windows dan Command + Shift + P jika menggunakan Mac.
  5. Pada baris perintah, ketikkan kata “Screenshot“, lalu klik pilih “Capture full-size screenshot” dari daftar perintah yang tersedia.
  6. Maka Gambar akan tersimpan secara otomatis. Akan tetapi jika Anda masih diminta untuk menyimpan tangkapan layar ini, silahkan pilih dulu tujuan drive pada komputer Anda, lalu klik “Simpan“. Namun biasanya hasil tangkapan layar ini akan langsung tersimpan secara otomatis pada folder Downloads.

Namun selain itu, anda juga bisa mengambil screenshot pada satu halaman penuh tersebut dengan bantuan ekstensi pihak ketiga yang Chrome sediakan. Jadi Anda cukup mendownload saja pada laman chrome web store.

Cara Mudah Mengambil Screenshot Satu Halaman Penuh Pada Google Chrome Dengan Ekstensi

  1. Pertama, Anda perlu masuk pada laman Chrome web store melalui link ini.
  2. Anda juga bisa mengunjungi link ini untuk mendownload ekstensi Fireshot.
  3. Setelah berhasil Anda instal, Anda cukup membuka halaman web yang ingin Anda screenshot.
  4. Untuk melakukan screenshot panjang pada web yang Anda kunjungi, klik Icon S pada bagian atas browser.
  5. Kemudian pilih Capture entire page, pilih Save untuk menyimpan pada komputer Anda.

Selamat mencoba!

Share:

Related Post

Leave a Comment