Realme Watch 2 telah muncul dalam daftar situs web FCC, mengungkapkan nama, desain, dan fiturnya. Perangkat ini merupakan penerus dari Realme Watch yang hadir pada juni 2020 lalu.
Ini merupakan bagian dari Realme untuk membuat jam tangan pintar kelas standar tidaklah berjalan mulus. Realme Watch memang terjangkau, akan tetapi tidak memiliki keterampilan pelacakan kebugaran yang akurat. Jadi tidak heran jika perangkat ini sulit bersaing di pasaran. Namun, sekarang ini perusahaan tengah bersiap untuk meluncurkan penggantinya.

Bocoran Desain dan Fitur Realme Watch 2
Berbeda dengan Realme Watch S Pro yang merupakan perangkat premium, Realme Watch 2 tetap mempertahankan tampilan persegi 1,4 inci yang sama dengan pendahulunya. Pada Realme Watch sebelumnya, pengguna menemukan bahwa layarnya kusam. Selain itu, juga sulit dilihat pada saat berada di luar ruangan. Semoga saja ini tidak terjadi lagi pada watch 2 yang akan segera hadir nanti.
Beberapa yang akan hadir nantinya adalah fitur pelacakan kebugaran yang akan datang termasuk pemantauan SpO2, pemantauan detak jantung 24 jam, pelacakan untuk berbagai latihan, pelacakan tidur, dan mode meditasi.
Selain itu, Realme juga melakukan peningkatan pada baterainya. Jam tangan pintar ini akan memiliki sel 305mAh lebih besar dari model sebelumnya. Jadi menurut saya jam tangan ini akan mampu bertahan lebih dari seminggu atau bahkan sepuluh hari. Realme saja mengklaim masa pakai baterai akan bertahan tujuh hari.
Jam tangan pintar ini bakal memiliki konektivitas Bluetooth 5.0 dan sertifikasi IP68 untuk ketahanan air dan debu. Namun, hingga kini belum ada kabar tentang tanggal peluncuran, akan tetapi biasanya tidak akan terlalu jauh mengingat perangkat ini sudah masuk dalam daftar FCC.
Leave a Comment